Desa RANDUPITU
Pemerintah Desa

RANDUPITU

Jl. Raya Gunung Gangsir No. 17 Desa Randupitu Gempol - Kode Pos : 67155
Kecamatan Gempol - Kabupaten Pasuruan
JAWA TIMUR

.

.

Rembuk Stunting Desa Randupitu Meluncurkan Program Inovasi DE BEST RANDU

Diposting 8 bulan yang lalu 167 Kali Dibaca
Gambar Berita Rembuk Stunting Desa Randupitu Meluncurkan Program Inovasi DE BEST RANDU

Desa Randupitu semakin serius dalam upaya percepatan pencegahan stunting dengan meluncurkan program inovasi bertajuk DE BEST RANDU (Desa Bebas Stunting) pada hari Kamis, 8 Agustus 2024. Program ini mengutamakan analisa layanan, sarana prasarana, dan sumber daya manusia (SDM) untuk mencapai target Desa Zero Stunting.

Acara ini dihadiri oleh berbagai pihak yang memiliki peran penting dalam kesehatan dan kesejahteraan masyarakat, termasuk Kepala Desa, perangkat desa, perwakilan kader kesehatan balita, kader PPK, kader KB, Pokja 4 PKK, perwakilan PAUD, ibu hamil, ibu balita, remaja, pendamping lokal desa, bidan desa, ahli gizi PKM Kepulungan, Kasi Kesra Kecamatan Gempol, Ketua TP PKK, BPD, LPM, serta tokoh masyarakat.

 

Dalam program DE BEST RANDU, terdapat beberapa harapan utama yang ingin dicapai:

1. Remaja Bebas Anemia: Meningkatkan kesehatan remaja dengan memastikan mereka bebas dari anemia melalui pemeriksaan rutin dan edukasi gizi.

2. Anak Sehat dan Ceria: Memastikan anak-anak mendapatkan asupan nutrisi yang cukup serta lingkungan yang mendukung untuk tumbuh kembang optimal.

3. Nutrisi Bumil Tercukupi: Menjamin kebutuhan gizi ibu hamil terpenuhi sehingga dapat melahirkan bayi yang sehat.

4. Dasar Imunisasi Terlengkapi: Memastikan semua anak mendapatkan imunisasi dasar secara lengkap dan tepat waktu.

5. Unggul di Masa Depan: Mempersiapkan generasi muda yang sehat, cerdas, dan berdaya saing tinggi di masa depan.

Kepala Desa Randupitu Mochammad Fuad dalam sambutannya menyampaikan, "Dengan adanya program DE BEST RANDU, kita berharap dapat menciptakan Desa Randupitu yang benar-benar bebas dari stunting. Ini adalah upaya bersama yang memerlukan kolaborasi dari seluruh elemen masyarakat."

Dengan program ini, Desa Randupitu berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas hidup masyarakatnya dan mencapai cita-cita menjadi Desa Zero Stunting.

Postingan Lainnya
Bimbingan Teknis Statistik Bagi Aparatur Desa oleh Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Pasuruan
Pemerintah Desa Randupitu turut serta dalam Bimbingan Teknis Statistik yang diselenggarakan oleh Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kabupaten Pasuruan di Grand Mulia Sakinah pada hari Senin, 11 November 2024. Kegiatan ini diadakan untuk memperkuat kapasitas aparatur desa dalam pengelolaan data statistik yang mendukung perencanaan dan pengambilan keputusan di tingkat desa. Acara ini dihadiri oleh Bapak Ridwan Haris, perwakilan dari Dinas Kominfo Kabupaten Pasuruan, Bapak Syamsul Hidayat, Ketua DPRD Kabupaten Pasuruan, dan Ibu Mia dari Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Pasuruan. Ketiganya menyampaikan pentingnya data statistik yang akurat dalam mendukung pembangunan desa, terutama di era digitalisasi yang menuntut informasi yang cepat dan valid. Dalam sambutannya, Bapak Ridwan Haris menyampaikan apresiasi kepada aparatur desa yang mengikuti pelatihan ini dengan antusias. “Pengelolaan data yang baik di tingkat desa sangat penting untuk menunjang kinerja pemerintah daerah dalam perencanaan dan evaluasi program-program pembangunan,” ujarnya. Senada dengan hal tersebut, Bapak Syamsul Hidayat menegaskan bahwa DPRD Kabupaten Pasuruan mendukung penuh pengembangan kapasitas desa, khususnya di bidang statistik. Ia berharap agar bimbingan teknis ini dapat menjadi dasar bagi aparatur desa untuk lebih mandiri dalam menyajikan data yang akurat bagi masyarakat. Ibu Mia dari BPS Kabupaten Pasuruan turut memberikan materi mengenai metode pengumpulan data dan analisis statistik yang sesuai dengan standar nasional. Dalam sesinya, ia menekankan pentingnya validitas data yang dihasilkan oleh desa agar dapat digunakan sebagai referensi yang kredibel bagi pemerintah. Keterlibatan Pemerintah Desa Randupitu dalam kegiatan ini menunjukkan komitmen mereka untuk meningkatkan kompetensi dalam pengelolaan data statistik demi kemajuan desa. Diharapkan, bimbingan teknis ini dapat memberikan manfaat langsung bagi masyarakat Desa Randupitu serta meningkatkan kualitas layanan publik di desa tersebut.
5 bulan yang lalu 127 Kali Dibaca

Study Tiru Pengolahan Sampah Zero Waste oleh Pemdes se-Kecamatan Junrejo Batu di TPS Pempes
Pemerintah Desa (Pemdes) se-Kecamatan Junrejo, Batu, mengadakan kegiatan study tiru terkait pengolahan sampah zero waste di Tempat Pengelolaan Sampah (TPS) Pempes, Desa Randupitu, Kecamatan Gempol, Pasuruan. Kegiatan ini berlangsung pada Selasa, 28 Mei 2024, dan dihadiri oleh perwakilan dari setiap desa di Kecamatan Junrejo. Dalam kegiatan ini, para peserta diajak untuk melihat secara langsung proses pengolahan sampah yang dilakukan oleh Pempes (Pemuda Peduli Sampah) Desa Randupitu. TPS Pempes telah dikenal luas sebagai salah satu contoh sukses dalam menerapkan sistem pengelolaan sampah berkonsep zero waste serta menjadi langganan studi tiru pengelolahan sampah, di mana sampah diolah secara maksimal untuk mengurangi limbah yang berakhir di tempat pembuangan akhir. Acara dimulai dengan sambutan dari Kepala Desa Randupitu, yang menyampaikan apresiasinya atas kunjungan dari Pemdes se-Kecamatan Junrejo. Beliau menekankan pentingnya kerjasama antar desa dalam upaya menjaga kebersihan lingkungan dan menerapkan sistem pengelolaan sampah yang efektif. Selanjutnya, peserta diberikan penjelasan mengenai berbagai tahapan pengolahan sampah yang dilakukan di TPS Pempes. Dimulai dari pemilahan sampah organik dan anorganik, proses komposting, hingga pembuatan produk daur ulang yang bernilai ekonomis. Para peserta juga diajak untuk berdiskusi dan berbagi pengalaman terkait tantangan dan solusi dalam pengelolaan sampah di desa masing-masing. Kegiatan study tiru ini diharapkan dapat memberikan inspirasi dan wawasan baru bagi Pemdes se-Kecamatan Junrejo dalam mengembangkan program pengelolaan sampah di wilayah mereka. Dengan menerapkan sistem zero waste yang sudah terbukti efektif di TPS Pempes, diharapkan setiap desa dapat mengurangi volume sampah yang dibuang ke tempat pembuangan akhir serta meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan. Di akhir acara, para peserta mengunjungi beberapa fasilitas dan produk hasil pengolahan sampah di TPS Pempes, seperti pupuk kompos, kerajinan tangan dari bahan daur ulang, dan lain-lain. Kunjungan ini diakhiri dengan foto bersama sebagai tanda kerjasama dan komitmen dalam upaya pengelolaan sampah yang berkelanjutan. Dengan adanya kegiatan study tiru ini, diharapkan desa-desa di Kecamatan Junrejo dapat menerapkan sistem pengelolaan sampah zero waste yang telah terbukti sukses di Desa Randupitu, sehingga tercipta lingkungan yang lebih bersih dan sehat bagi seluruh masyarakat.
9 bulan yang lalu 199 Kali Dibaca

TAMAN POJOK BACA
PERPUS
1 tahun yang lalu 224 Kali Dibaca

Informasi
Map Balai Desa